09 February 2006

Untuk siapakah si MonA terSenyuM ?


Seulas senyum pada lukisan klasik karya seniman zaman Rennaissans Italia Leonardo Da Vinci yg telah dirampungkannya th 1506 telah mempesona ribuan juta pasang mata di musium Musee de Louvre, Paris - Perancis . Orang yang pernah melihat lukisan itu secara langsung umumnya selalu teringat akan pesona senyuman yang kesannya merekah muncul pada saat orang justru tidak memusatkan tatapan penglihatannya langsung pada wajah Monalisa. Senyum itu selain mempesona sekaligus misterius bagi banyak pencita seni dan dianggap memiliki nilai transendental keagungan yang luar biasa. Sosok Lisa di Antonio Maria Gherardini - nama sebenarnya Monalisa - tidak kan pernah menyangka klo di zaman millenium ini orang-orang ramai memperbincangkan dan berebut ingin memiliki visualisasi objek dari dirinya. Bahkan untuk memuaskan rasa penasaran akan senyuman si Mona, seorang pakar neuroscientist dari Harvard University bernama Margaret Livingstone telah mengungkapkan kajian ilmiah yang mengungkap rahasia dibalik senyum Monalisa pada terbitan journal Science No.17. edisi akhir tahun 2000. Setelah mengkaji dengan seksama lukisan Leonardo Da Vinci, maka Livingstone meyakinkan bahwa senyuman mempesona yang terkesan muncul selintas dengan lamat-lamat pada wajah Monalisa terjadi sebagai efek dari suatu ilusi optik. Dijelaskannya bahwa senyuman itu dapat tertangkap mata justru pada saat seseorang tidak tengah langsung memandang kearah bibir Monalisa.
Apapun misteri dibalik senyuman si Mona? entah itu senyuman kebahagiaan atau senyuman kesedihan, kita toh tidak tahu dia ternyenyum kenapa dan untuk siapa.
Kenapa si Mona tersenyum seperti itu ?:
:) mungkin si MOna terpaksa senyum karena Da Vinci menginginkan objeknya sempurna, krn terpaksa mk
senyumnya ga lebar (maksudte ngakak)
:) mungkin si MOna tersenyum sama orang yg sedang lewat di belakang Da Vinci (nyapa temennya kali?)
:) mungkin sebenere si MOna nggak tersenyum, tp krn kuasnya Da Vinci tercoret, kok kayake tambah bagus? so
ga usah dibenerin aja
:) mungkin si MoNa ngeliat pangeran berkuda putih yg sangat tampan lewat dan ngajak senyum ke dia (cei...
:) mungkin si MonA ngeliat sesuatu yg lucu dihadapannya, trus menahan tawa krn dia sedang dilukis mk
senyumnya sedikit doang
:) mungkin si mOna akan bilang : "sak ser to to ya"!! aq meh senyum kayak gimana, wong bibir-bibirku dewe!!
kok seluruh dunia pada ribut!!!
;) it's jokes.........ha......haa.......

1 comment:

Sumodirjo said...

yang paling mungkin yang terakhir "sak ser to ya!", tapi kenapa harus monalisa ya? kenapa kok nggak mona ratuliu, atau diansastro gitu? kalau diansastro yang senyum mungkin senyumnya untuk....he he he you-know-who

Jujur gw belum menemukan sesuatu yang istimewa dari lukisan ini, bahkan gw baru mudheng kalau ternyata lukisan ini terkenal karena senyumannya. ooooo, gitu to.

Wah andaikan Da Vinci ada diabad ini mungkin yang digambar Preity Zinta, dan senyumannya pasti bakal.....